Friday, November 30, 2018

KaligrafiIslamiKarya Karya Gurkan PehlivanKumpulan Kaligrafi Islam


Gurkan Pehlivan lahir di Aksehir, Konya tahun 1970. Ia menghabiskan masa pendidikannya sejak sekolah dasar hingga pendidikan tinggi di Istambul Turki. Kemudian bekerja di pabrik kerajinan kulit selama 20 tahun. Kemudian pada tahun 1999 mulai belajar kaligrafi kepada Fuad Basar sampai mendapatkan ijazah tahun 2003.

Beberapa Karya Gurkan Pehlivan

Pehlivan banyak menghasilkan karya kaligrafi yang ditandai dengan tanda tangan Mahfi. Karyanya banyak dipamerkan pada sejumlah eksibisi di Turki dan diluar Turki. Kemudian ia mengajar kaligrafi di beberapa sekolah dan institusi. Karyanya juga dimiliki oleh sejumlah kolektor seni kaligrafi di seluruh dunia.

Saat ini Gurkan Pehlivan masiah terus berkarya di gallerinya di Kucuk Aya Sofia di Istambul.

Berikut ini adalah karya karya Gurkan Pehlivan :

Qul Rabbi Zidni Ilman 
dalam kreasi tsuluts yang cantik
disebelahnya beberapa hadis tentang sifat sifat fisik nabi  SAW
Bisa jadi yang dimaksud adalah petikan surat Tooha ayat 114 :
????? ?????? ??????? ???????
Tetapi tidak saya temukan huruf "wa" nya. 


Rukun Iman
Ditulis dengan menegaskan huruf  Wawu menjadi komposisi yang indah 
bismillahirrahmanirrahim
Amantu billahi wa malaikatihi wa kutubihi wa rusulihi wal yaumil akhiri wa bil qadari khairihi wa syarrihi minallah.. dst
ditulis oleh Gurkan tahun 1439


Laa ilaaha illallah
Huruf lam alif ditulis berulang ulang melingkar menghasilkan efek 3D
Bagian tengah ditulis laa ilaaha illallah
Tanda tangan terbaca "Makhfi"


Masya Allah Jalla Jalaluh
Masya Allah ditulis melingkar dengan huruf alif dipilin 


Waduud
Masih menggunakan inisial "makhfi"


Hilyah Syarifah 



Artikel ini ditulis dengan memperhatikan sumber sember tertera dibawah ini.


 All artworks are properties of their respective owners If you own the copyright to this file/image and you do not wish it be included on our website, please contact us and we will remove it as soon as possible.

No comments:

Post a Comment